Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Aplikasi Text Editor Terbaik di HP Android

aplikasi coding terbaik android

Buat yang suka coding pasti sudah tidak asing dengan
aplikasi droidedit, quickedit dan lainnya ,nah pada kesempatan kali ini saya akan share beberapa aplikasi text editor terbaik di smartphone android

Berikut Daftar 5 Aplikasi Text Editor Android Terbaik

1. DroidEdit

DroidEdit adalah aplikasi android untuk mengedit dan menulis bahasa pemrograman dengan tampilan yang bersih dan simpel.
Aplikasi teks editor ini cukup bagus untuk programming di smartphone Android, tentu saja terdapat fitur penyorotan sintaksis (syntax highlighting) untuk mempermudah aktivitas coding kamu. Banyak bahasa pemrograman yang didukung seperti Python, Javascript, PHP, C++, Java, C#, HTML, CSS, SQL, dan sebagainya.

2. Android IDE (AIDE)

AIDE merupakan singkatan dari Android IDE, adalah lingkungan pengembangan (development environment) terintegrasi lengkap untuk pengembangan Android. Ini memungkinkan Anda dalam mengedit kode dan mengembangkan aplikasi Android yang tepat pada perangkat Android Anda tanpa perlu sistem komputer. Anda juga dapat belajar bagaimana cara mengembangkan aplikasi Java dan Android tersebut.
AIDE juga memungkinkan Anda mengembangkan aplikasi Android, Java atau PhoneGap dengan menggunakan Java, C/C++, HTML5, CSS dan JavaScript. Visual Designer memungkinkan Anda melakukan pekerjaan pemrograman secara visual dengan desain antarmuka pengguna aplikasi tanpa perlu menulis kode XML. Ada juga editor dengan kaya fitur yang tersedia dengan code completion, pengecekan error real-time, refactoring, dan navigasi kode pintar. Aplikasi AIDE juga menawarkan solusi satu-klik untuk mengkompilasi dan menjalankan proyek pemrograman Anda.

3. Quoda Code Editor

Quoda adalah sebuah alat coding canggih untuk Android yang mudah digunakan untuk kebutuhan programming atau IDE dengan dukungan terintegrasi untuk SFTP / FTP(S) server dan penyimpanan cloud (Dropbox dan Google Drive).
Aplikasi ini memiliki salah satu rentang bahasa pemrograman yang paling beragam. ActionScript, C, C ++, C #, CSS, Haskell, HTML, Java, JavaScript, Lisp, Lua, Markdown, Objective-C, Perl, PHP, Python, Ruby, SQL, Visual Basic, dan XML semuanya didukung.

4. AnWriter

AnWriter adalah editor HTML gratis yang juga sudah mendukung autocomplete feature di JavaScript, HTML, CSS. Tidak hanya mendukung teknologi web selain HTML, CSS, JavaScript, PHP editor ini juga mendukung sintaks untuk C / C ++, Java, SQL, Python, LaTeX.

Aplikasi ini dapat bekerja dengan semua teknologi terbaru yang digunakan di seluruh web, termasuk HTML 5, CSS 3, jQuery, Bootstrap, dan Angular, ia memiliki fitur pelengkapan otomatis untuk semua bahasa yang didukungnya, dan ia menawarkan penyorotan sintaksis.

5. QuickEdit Text Editor

Nah yang terakhir adalah QuickEdit ,aplikasi ini juga bagus dan cocok untuk digunakan sebagai teks editor ,saya sendiri menggunakan aplikasi ini
banyak bahasa pemrograman yang didukung seperti C, C3, C ++, Python, Swift, Java, HTML, CSS, PHP, Javascript, XML, Perl, dan sebagainya dan terdapat fitur pratinjau file HTML, CSS dan Markdown, sehingga tidak perlu lagi bolak-balik membuka browser.



Posting Komentar untuk "Aplikasi Text Editor Terbaik di HP Android"